PESTA RAKYAT! Inilah 13 Titik Panggung Hiburan untuk Memeriahkan Pelantikan Presiden, ada Nella Kharisma, Dewa 19 hingga Jember Karnival Fashion

Table of Contents

pesta rakyat pelantikan prabowo dan gibran
Bazaar Murah, Pesta Rakyat Pelantikan Prabowo dan Gibran di Jakarta

INFO24JAM.Net - Breaking News, Kegembiraan menanti pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih Republik Indonesia periode 2024-2025 tidak hanya dirasakan oleh kalangan para tim kemenangan paslon saja, melainkan masyarakat dan seluruh lapisan instansi ikut berperan dalam agenda hari ini, Minggu (20/10/24). Selain berlangsungnya acara seremonial pelantikan presiden dan wakil presiden, ada sejumlah artis tanah air yang berperan dalam memeriahkan pesta rakyat pada pagi hari ini yang berlokasi di kawasan central Jakarta. Masyarakat juga akan dimanjakan dengan berbagai suguhan jajanan (kuliner) dari beragam UMKM secara GRATIS! yang sudah menjalin kerjasama dengan pihak penyelenggara. 

13 titik lokasi panggung pesta rakyat menjadi salah satu incaran masyarakat dalam ikut serta memeriahkan dilantiknya Presiden dan Wakil Presiden yang baru bagi masyarakat Indonesia. Lantas, ke 13 titik panggung pesta rakyat tersebut disebar di mana saja kah ?

Berikut ini adalah 13 titik lokasi panggung hiburan dan nama musisi/artis/group band/seniman dalam rangka memeriahkan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia H. Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka ;

1. Panggung Nusantara

Panggung Nusantara menjadi salah satu panggung yang disuguhkan untuk memanjakan masyarakat berupa hiburan dan suguhan nyanyian dari penyanyi papan atas yaitu Ayu Ting-ting, Nella Kharisma dan Chapli Band. Selain itu, terdapat pasar murah juga yang bisa dijadikan sebagai ajang berburu produk yang Anda cari selama ini. 

Lokasi Panggung Nusantara : Depan Gedung Plaza Indonesia

2. Panggung Kalimantan 

Panggung Kalimantan juga tidak kalah menarik loh. Pasalnya, Obbie Asik Band akan memanjakan Anda sambil menikmati hidangan berbagai suguhan jajanan dari UMKM, Bazaar, dan hiburan lainnya. Diperkirakan acara akan berlangsung mulai pukul 10.00 WIB. 

Lokasi Panggung Kalimantan : Depan Mid Plaza

3. Panggung Sumatera 

Nah. jika tadi di titik lokasi panggung satu dan dua ada band dan musisi, di titik panggung Sumatera juga tidak kalah menariknya karena akan dimeriahkan oleh Melody Band dan Kotak mulai pukul 10.00 WIB. Anda tidak perlu khawatir akan keroncongan, karena ada Bazaar UMKM juga di area sini dan spesialnya akan ada food truk juga. 

Lokasi Panggung Sumatera : Depan Gedung BRI, tepatnya di Jln. Jenderal Sudirman. 

4. Panggung Sulawesi 

Panggung hiburan dan Bazaar UMKM ternyata cukup banyak tersedia di panggung-panggung yang telah disebutkan tadi. Di Panggung Sulawesi ini sedikit berbeda dengan ke tiga panggung di atas, karena bukan hanya hiburan dan Bazaar UMKM saja yang disuguhkan disini, tetapi ada acara zumba dan pound fit serta pembagian pohon. Nah, jika Anda pecinta kebugaran dan gaya hidup sehat, cocok banget nih mampir ke panggung Sulawesi ini. 

Lokasi Panggung Sulawesi : Depan Gedung BNI Tower

5. Panggung Jawa 

Panggung jawa disiapkan khusus untuk Anda para pecinta Fashion dan kesenian nusantara. Jika Anda mengunjungi panggung Jawa, tentunya akan dimanjakan dengan suguhan penampilan dari Karnival Jember Fashion dan Persekusi Tradisional yang keren. Eits, jangan khawatir ya, karena di Panggung Jawa juga sudah disiapkan Bazaar pasar murah UMKM hingga dimeriahkan oleh para artis diantaranya Via Vallen, Leon Band, dan Anda juga bisa karokean bareng Pasming Band. 

Lokasi Panggung Jawa : Depan Gedung Sarinah

6. Panggung Papua

Pangung Papua menjadi salah satu lokasi yang wajib sekali Anda kunjungi. Kenapa ? Karena di Panggung Papua bisa dibilang sangat lengkap sajian dan suguhannya yaitu adanya penampilan Angklung jalanan dan Rampak Kendang, hingga cek kesehatan gratis. Dan tidak hanya itu saja, karena Anda akan dimanjakan juga dengan penampilan epic dari Wali Band, RAN hingga El Corona. 

Nah, bagi bapak atau ibu hingga oma opa yang mau cek kesehatan gratis bisa langsung cuss saja mengunjungi panggung Papua di acara Pesta Rakyat Kemeriahan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Indonesia periode 2024-2025.

Lokasi Panggung Papua : Bundaran Patung Kuda 

7. Panggung Meah Putih

Panggung Merah Putih juga tidak kalah menarik dan pastinya akan memanjakan Anda saat mengunjungi lokasi hiburan ini. Rencananya di panggung Merah Putih akan diisi oleh penampilan Kokom Band dan DEWA 19 hingga banyaknya berbagai hadiah dan permainan yang menanti disana. 

Lokasi Panggung Merah Putih : Taman Pandang Istana Merdeka 

Nah, selain ke tujuh titik lokasi panggung dari 13 keseluruhan lokasi, masih ada enam titik panggung hiburan yang lain dengan beragam keseruan dan penampilan seperti parade tari tradisional TMII, atraksi budaya jalanan, berbagai jajanan rakyat dari para UMKM binaan, pembentangan bendera Merah Putih yang memiliki panjang hingga 100 meter dan dilengkapi oleh acara inti berupa siaran langsung pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia terpilih periode 2024-2029.

Berikut adalah ke enam titik lokasi panggung rakyat yang dapat Anda kunjungi dan nikmati ;

  1. Panggung Rakyat : Depan Darma Intiland
  2. Panggung Rakyat : Depan Hotel Mandarin Oriental
  3. Panggung Rakyat : Depan Area Chilax 
  4. Panggung Rakyat : Depan Gedung Jaya
  5. Panggung Rakyat : Depan FX Sudirman
  6. Panggung Rakyat : Pintu 6 Gelora Bung Karno

Itulah informasi titik lokasi ke 13 panggung pesat rakyat dalam rangka kemeriahan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia H. Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka pada pagi hari ini. 

Oh iya, mimin membuat artikel ini sambil siap-siap mau serbu jajanan kuliner gratisnya dan nikmati keseruan berbagai kesenian dan alunan suara-suara dari para musisi papan atas Indonesia. Karena mimin sudah di lokasi dari tadi malam pukul 02.00 WIB. 

Ayok kalian yang belum melipir ke lokasi, buruan yuk kesini. Selain dapat banyak gratsi jajanan UMKM, kesruan uporia bersama masyarakat lainnya, kalian juga akan menyaksikan langsung dilantiknya Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia yang Baru dan semoga amanah ya, aamiin.

Post a Comment